Unit Kegiatan Mahasiswa Bulutangkis Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil menjadi juara 3 kategori perseorangan tunggal putra, juara 2 kategori beregu putri, dan juara 2 kategori beregu putra dalam Liga Mahasiswa Badminton Kaskus Central Java and Special Region of Yogyakarta 2019 yang digelar di Graha Institut Pertanian Stiper, Sleman, Yogyakarta pada 22 – 29 Maret 2019. Hasil tersebut tim UGM berhak masuk tahap LIMA Badminton Nationals Season 7 yang diselenggarakan pada 1 – 9 April 2019.
Dalam fase grup, tim putra UGM berhasil meraih runner up group B yang terdiri dari: Universitas Aisyah, Universitas Ahmad Dahlan, Instiper, dan Universitas Negeri Semarang. UGM berhak melaju ke semi final dan berhasil meraih kemenangan atas juara Group A yaitu Universitas Jendral Soedirman. Di sisi lain Unnes juga meraih kemenangan atas runner up Group A yaitu Universitas Atmajaya. UGM dan UNNES berhak melaju ke final. Di final, UNNES berhasil mengalahkan UGM sehingga UGM menduduki peringkat 2 setelah kalah dari UNNES.
Sementara itu, tim putri UGM berhasil meraih juara 2 setelah berhasil mengalahkan Universitas Ahmad Dahlan, Universitas Negeri Semarang, dan kalah dari Universitas Sebelas Maret di final.