Judo

UKM Judo UGM

UKM Judo UGM

Identitas

Sejarah pembentukan

Di indonesia sendiri judo mulai dikenal sejak tahun 1942 yang awal mulanya dikenalkan oleh tentara jepang kepada penduduk yang tinggal di sekitar asrama tentara Jepang waktu itu. Di Universitas Gadjah Mada sendiri judo dibentuk pada tahun 1994 atas rekomendasi dari para tetua judo di Yogyakarta dan inisiatif para mahasiswa tempo dulu untuk membentuk suatu UKM Baru yang notabene masih jarang waktu itu, sehingga terbentuklah UKM Judo di UGM.

 

Filosofi/Nilai

Judo merupakan suatu beladiri asal Jepang yang didirikan oleh Profesor Jigoro Kano pada tahun 1882 di Tokyo. Judo sendiri merupakan beladiri yang berfokus pada Bantingan, cekikan, patahan dan kuncian. Disamping itu judo juga memanfaatkan tenaga dari lawan untuk menyerang sehingga hal tersebut membuat Judo lebih efisien dalam penggunaan tenaga.

 

Kegiatan

Kegiatan UKM Judo yang paling utama adalah latihan rutin yang diadakan pada hari selasa dan kamis sore pukul 16.00WIB di dojo Judo, lantai dua gelanggang mahasiswa UGM. Selain itu judo UGM juga aktif mengikuti kompetisi baik dalam level Nasional maupun level Internasional.

Lokasi sekretariat

Gelanggang Mahasiswa UGM

Jl. Pancasila No.1, Bulaksumur, Caturtunggal, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

 

Jadwal pertemuan

 

Prestasi / Publikasi / Pencapaian

Prestasi terbaru:

  • 1 medali perak dan 2 medali perunggu pada zecoteck-jagsport invitation Judo Championship 2016 di Singapura
  • 4 medali perak dan 1 medali perunggu pada kejuaraan Saigon Brazilian Jiujitsu Open 2017 di Vietnam
  • Juara Umum 3 Monas Open International Judo Championship 2017 dengan perolehan 2 medali emas dan 2 medali perunggu
  • 1 medali emas dan 3 medali perunggu pada Carslon Gracie International Cup 2018 di Bangkok, Thailand
  • 1 medali emas, 5 Perak, dan 4 perunggu pada kejuaraan Porkab Sleman
  • 1 medali emas dan 2 medali perak dari Jagsport Judo Championship di Singapura
  • 1 medali emas, 2 medali perak, dan 5 medali perunggu di kejuaraan Porda DIY.
Slide background
Slide background
Slide background
Slide background
Slide background
Slide background
Slide background
Slide background
Slide background
Scroll to Top